BERITA TERBARU HARI INI

BERITA TERBARU HARI INI

Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Insiden Kebakaran di Kemayoran, Ini Hasilnya

BERITA TERBARU HARI INI – Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Insiden Kebakaran di Kemayoran, Ini Hasilnya. Polisi memeriksa empat orang saksi terkait kasus kebakaran hebat yang melanda kawasan padat penduduk di Jalan Kemayoran Gempol, Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat pada Selasa dini hari (21/1/2025).

Dari hasil pemeriksaan, terungkap asal-muasal api hingga melumat habis 543 bangunan. Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan, penyelidikan terkait penyebab kebakaran masih berlangsung.

“Saat ini polisi telah meminta keterangan dari 4 orang saksi warga yang menerangkan asal api berasal dari plafon atap rumah salah seorang warga di RT 02/04 yang di kontrakan. Saksi mencium bau Kabel Terbakar sesaat sebelum asap menebal,” ujar Susatyo dalam keterangan tertulis, Selasa (21/1/2025).

Susatyo mengatakan, pihaknya masih mendalami keterangan para saksi. Dalam kasus ini, polisi bersama Tim Puslabfor akan melakukan gelar perkara untuk memastikan penyebab kebakaran.

“Polisi akan melaksanakan olah TKP setelah pendinginan oleh Damkar yang saat ini masih berlangsung. Olah TKP akan melibatkan Tim Puslabfor Polri,” tandas dia.

Sebelumnya, polisi selidiki penyebab kebakaran hebat yang terjadi di Jalan Kemayoran Gempol, Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Selasa dini hari (21/1/2025).

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro mengatakan, beberapa saksi telah dimintai keterangan, guna mengetahui secara jelas kronologi kebakaran Kemayoran.

Salah satunya adalah SW (58) yang saat itu berada di lokasi. Kepada polisi, dia awalnya mendapat informasi api pertama kali muncul dari lantai dua rumah milik R. Api terlihat pada pukul 00.30 WIB.

“SW mendengar warga berteriak ada asap di rumah Bapak R di lantai 2,” kata Susatyo dalam keterangan tertulis, Selasa (21/1/2025).

Warga Sempat Coba Padamkan Api

Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Insiden Kebakaran di Kemayoran, Ini Hasilnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke Atas